Sekayu,infodesanaisonal.id -Sering di guyur hujan dan naiknya debit sungai musi membuat ratusan rumah warga di griya bumi lestari ( GBL ) di kepung air.bahkan banyak jalan yang tergenang air lumpuh tidak bisa di lalui lagi oleh kendaraan bermotor.
Ratusan rumah warga tergenang air di perumahan griya bumi lestari( GBL ).Selain rumah kendaraan dan barang-barang warga terendam air sulit di selamatkan belum sempat di pindahkan.
Saat di hubungi awak media pada hari selasa 18 Maret 2025 di kediamannya menurut keterangan RW setempat Sebut saja SL. "yah bener sudah banyak warga mengungsi meninggalkan rumahnya masing-masing di karenakan debit air yang terus naik membuat rumah warga tergenang air di dalamnya."
Ada lima Rt (36),(37),(42),(43),(44) yang terdampak parah Untuk di block D sudah ada satu perahu,Kalo bisa mohon di tambah armada perahu kepada OPD terkait untuk di block C di karenakan di sana masih ada warga masyarakat yang beraktivitas baik kerja maupun yang sekolah,"Tambahnya".
Menurut warga perum GBL yang terdampak banjir Sebut saja "HA" harapannya kalo bisa segera mendapatkan bantuan berupa sembako atau pantauan dari dinas terkait mengingat di perumahan sudah sangat lama terdampak banjir lebih kurang 1 minggu "Pungkasnya".
Semoga ke kedepannya air cepat segera surut biar kita bersama bisa melakukan aktivitas seperti biasanya.( MUHAMMAD )
Post a Comment for "Warga Perumahan GBL Kelurahan Balai Agung Banyak yang Mengugsi akibat Musibah Banjir "