Bitung, Infodesanasional - Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara, Julitje Margareta Maringka, SE., Sebagai Sekretaris Komisi I, dan sebagai Pembina DPD Akpersi Sulawesi Utara. Bersama dengan instansi terkait menghadiri kegiatan keluhan masyarakat di
Kelurahan Tewaan, Kecamatan Ranowulu, Kota Bitung. Kegiatan ini bertujuan untuk mendengar langsung keluhan dan kebutuhan masyarakat. Selasa(18/03/2025)
Dalam kegiatan ini, masyarakat menyampaikan beberapa keluhan dan kebutuhan, melalui tanya jawab, antara lain:
1.Bantuan Alat Air Minum:
- Masyarakat membutuhkan bantuan alat air minum untuk memfasilitasi distribusi air minum ke rumah-rumah masyarakat.
2.Bantuan Pupuk Pertanian:
- Masyarakat membutuhkan bantuan pupuk pertanian untuk meningkatkan hasil panen.
- Selain itu, masyarakat juga meminta bantuan dalam pembentukan kelompok tani.
3.Bantuan Anak Sekolah: Masyarakat membutuhkan bantuan anak sekolah melalui program PKH, BPNT, KIP, dan lain-lain.
4.Bantuan UMKM: Masyarakat membutuhkan bantuan UMKM untuk meningkatkan ekonomi masyarakat setempat.
Dewan Provinsi Sulawesi Utara, Julitje Margareta Maringka, SE. Bersama instansi terkait, melihat langsung ketempat mata air dikelurahan Tewaan Kecamatan Ranowulu Kota Bitung , sesuai keluhan masyarakat.
"Kami akan berusaha untuk memenuhi kebutuhan masyarakat setempat," kata Julitje Margareta Maringka, SE.
Kegiatan ini diharapkan dapat membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kelurahan Tewaan, Kecamatan Ranowulu, Kota Bitung. Harapan Julitje Margareta Maringka, SE.
Undangan Instansi terkait:
- Julitje Margareta Maringka, SE., Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara.
- Ronny Makagiansar, SE., Kabid Dinas
Sosial.
- Bonny Lumiu, SE., Kabid Bina Koperasi Kota Bitung.
- Adriana E Sangkalia, SPI., Kabid Pengelolaan Pembudidayaan Ikan Dinas Perikanan Kota Bitung.
- Djonny Rommy Kaloh, S.Pd., Camat Ranowulu
- Stevie Makahanap Mangalo, SE., Ak., MAP., Lurah Tewaan.,
- Tetty Alisye Mangolo, S.Pd, C.BJ.,Ketua DPD Akpersi Sulut
- Alfian Bobihu, C.BJ.
- Masyarakat Kelurahan Tewaan, Kecamatan Ranowulu, Kota Bitung.
Post a Comment for "Dewan Provinsi Sulawesi Utara dan Instansi Terkait Kota Bitung, Hadiri Kegiatan Keluhan Masyarakat Kelurahan Tewaan Kecamatan Ranowulu."