Muara Enim. Infodesanasional.id Sudah lebih dari satu tahun petani ataran Padang Tebong,Desa Pagar Agung,Kecamatan Semende Darat Laut Kabupaten Muara Enim,Tidak bisa menggarap lahan sawah milik mereka.
Hal ini di sebabkan lantaran irigasi yang mengairi sawah mereka rusak parah dan tidak bisa di aliri air,segala upaya telah di lakukan oleh petani dan Pemerintah Desa namun karena panjangnya irigasi yang rusak sebabkan usaha yang di lakukan menjadi sia-sia.
Ispan (40 tahun) pemakai siring menjelaskan,bahwa memang benar siring ini sudah satu tahun rusak dan tak kunjung ada perbaikan kamipun sudah berusaha royongan memperbaiki akan tetapi karena panjangnya yang rusak dan banyak jurang usaha kamipun sia-sia dan kembali rusak,kami berharap kepada pemerintah untuk bisa memperbaiki siring kami yang rusa ini"ujarnya.23/01/2005
"Siring kami ini rusak sudah satu tahun,kamipun sudah royongan memperbaikinya namun karena panjangnya yang rusak usaha kamipun sia-saja,kami berharap kepada pemerintah untuk bisa memperbaiki siring kami ini agar kami bisa menggarap sawah kami lagi"ujarnya.
Kepala Desa Pagur Agung,M Sahili membenarkan bahwa ada irigasi yang rusak dan sebabkan banyak sawah yang tidak bisa di garap dan panjangnya lebih kurang 3 km(tiga kilometer) dan ini sudah kita masukan dalam usulan desa menjadi skala prioritas di dalam MUSDES,dan insya allah tahun ini kita akan bawa ke dinas terkait agar secepatnya bisa di bangun"Jelasnya.(Nasrul)
Post a Comment for "Miris !!! Puluhan Hektar Sawah Tidak Bisa di Garap Lantaran Irigasi Tak Kunjung Ada Perbaikan"