Banyuasin,Infodesanasional.id --Ditemukan sosok mayat seorang Pria tergeletak di pinggir jalan di desa Karang Anyar Kecamatan Sumber Marga Telang,Kabupaten Banyuasin, Sumatra Selatan, kejadian ini sempat menghebohkan warga sekitar Sabtu (22)6/2024).
Berdasarkan olah TKP pihak kepolisian ditemukan identitas korban berupa KTP atas nama Jamal Abdul Nasier (65) Warga Desa Sungai Daeng, Kecamatan Muntok, Kabupaten Bangka Barat Provinsi Bangka Belitung
Aparat Kepolisian Polsek Muara Telang yang datang kelokasi, langsung melakukan Olah TKP serta mengevakuasi mayat korban, untuk dibawa ke RSUD kepulauan Bangka
Kapolres Banyuasin AKBP Ferly Rosa Putra SIK melalui Kapolsek Muara Telang IPTU thomas Siswo Purnomo saat di konfirmasi awak media mengatakan, korban yang ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia, dugaan sementara korban akibat dibunuh.disebabkan banyaknya luka ditubuh yang terdapat pada mayat
"Kita sudah melakukan Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) . Saat ini kami masih melakukan penyidikan terkait tewasnya korban, sebab korban diketahui bukan penduduk sini, melainkan warga dari kepulauan Bangka Belitung dan semoga kami cepat mengungkap motif pelaku"pungkas Kapolsek
Selanjutnya keluarga dari pihak korban langsung membawa jenazah menuju ke kediaman di Kabupaten Bangka Barat untuk segera dilakukan pemakaman
Pewarta: Junaidi
Post a Comment for "Warga Desa Karang Anyar di Hebohkan Dengan temuan Mayat Tergeletak Pinggir Jalan"