Banyuasin,Infodrsanasional.id -Pemerintah Desa Upang Marga Kecamatan Air Salek - dalam mengantisipasi Demam Berdarah Dengue atau DBD merupakan salah satu jenis penyakit yang kerap terjadi di kala musim hujan akibat gigitan nyamuk Aedes aegypti.
Biasanya, salah satu upaya yang dilakukan untuk mencegah penyebarannya adalah dengan penyemprotan atau fogging.
Sebagai bentuk kepeduliannya kepala desa Upang Marga Syaiful Lizan S,Ip , M,Si. bersama Pemerintah Desa Upang Marga melaksanakan Fogging nyamuk untuk pencegahan demam berdarah di wilayahnya, Jum at, ( 02/02/24)
Dilansir dari Allnewsterkini.com-
KaDes Upang marga, Syaiful Lizan S,Ip, M,Si. mengatakan, giat ini sehubungan dengan adanya penyakit Demam Berdarah atau sering kali disebut dengan penyakit DBD,
"Maka sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan masyarakat sekitar, Pemerintah Desa Upang marga, merasa perlu memastikan agar warga sekitar tetap aman dan tidak terjangkit penularan DBD dengan cara melakukan penyemprotan (fogging),
Terlepas untuk anggaran Pembelian Obat Fogging maupun BBM itu murni dari dana pribadi kami sendiri",Ucap kades Saat di konfirmasi (mul) awak media.
"Fogging atau pengasapan dilakukan sebagai salah satu metode pengendalian faktor penyebab penyakit DBD, yaitu nyamuk Aedes aegypti.
Seperti biasanya kegiatan ini dilakukan dengan menggunakan mesin yang dapat mengeluarkan asap berisi insektisida" Katanya.
Perlu diketahui semua bahwa fogging dipercaya efektif sebagai upaya penanggulangan saat terjadi kasus kejadian luar biasa (KLB) atau wabah penyakit DBD di suatu daerah,
yakni ketika populasi nyamuk dewasa sedang tinggi. Fogging dengan cepat menurunkan populasi nyamuk.
diharapkan dengan diadakan penyemprotan Fogging tersbut bisa mengantisipasi penyebaran jentik jentik dari Nyamuk Aedes Aegypti
Dan masyarakat bisa terbebaskan dari Demam Berdarah sementara Fogging tersebut akan di laksanakan 1 minggu sekali selagi masih musim penghujan, penulis berita (Mulyadi/jun)
Post a Comment for "Giat Fogging Pencegahan DBD, Bentuk Kepedulian Pemerintah Desa Upang Marga "