Di PPK Pulau Rimau, Kapolres Banyuasin Pantau Pleno Terbuka Berjalan Aman


BANYUASIN,Infodesanasional.id - Kapolres Banyuasin AKBP Ferly Rosa Putra SIK, didampingi Kasat Intel Iptu Bagus Tabiin STrk dan Kapolsek Pulau Rimau AKP Safarudin SH, pantau Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilu Tahun 2024 Tingkat Kecamatan Pulau Rimau.

Kapolres Banyuasin AKBP Ferly Rosa Putra SIK mengatakan, Polres Banyuasin telah menyiagakan puluhan personel pengamanan gabungan di 21 PPK yang tengah menggelar sidang pleno penghitungan suara Pemilu 2024.

"Hari ini, dari data saat ini, ada 21 PPK dari 21 Kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Banyuasin yang telah melaksanakan Pleno Rekapitulasi Penghitungan Perolehan Suara Pemilu Tahun 2024," ujar Kapolres Banyuasin kepada wartawan, Selasa (20/2)

Sehingga untuk menjamin keamanan dan kelancaran Pleno, lanjut AKBP Ferly Rosa Putra, Polres Banyuasin bekerjasama dengan Kodim 0430/Banyuasin melaksanakan pengamanan di masing-masing PPK dengan menempatkan personel yang cukup untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada panitia, para saksi, perwakilan partai dan masyarakat.

“Saya sendiri bersama PJU, untuk memastikan bahwa anggota tidak sendirian dalam melaksanakan tugas, kami juga melaksanakan monitoring ke PPK yang melaksanakan Pleno hari ini, dan hari ini kita mengunjungi PPK Pulau Rimau," jelas dia.

Kapolres Banyuasin menyebut, situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polres Banyuasin pasca tahap pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2024 dapat terpelihara dengan baik.

"Berkat kerjasama dengan seluruh masyarakat, TNI-Polri dan dari masing-masing partai maupun perwakilan paslon, saat ini situasi di wilayah hukum Polres Banyuasin kondusif,” ucap dia.

Ia menegaskan, sejauh ini Polres Banyuasin telah menyiagakan ratusan personel gabungan untuk memastikan seluruh tahapan Pemilu 2024 berjalan dengan lancar dan kondusif.

“Prinsip dari Kepolisian, kami tidak pernah underestimate, semuanya diantisipasi, makanya di sini kami menyiagakan personel di masing-masing PPK, kemudian di Polres, kami menyiapkan pleton rayonisasi yang siap didorong apabila PPK memerlukan tambahan personel,” terang dia.

Kapolres mengajak, seluruh elemen masyarakat untuk menjaga kondusifitas Kamtibmas selama sidang pleno tingkat PPK berlangsung. “Kami harap kerjasama ini tetap dipelihara untuk bersama menjaga kondusifitas karena pleno nya pun terbuka, seluruh saksi bisa melihat hasilnya. Marilah bersama menerima dengan hati yang dingin,” tutup dia. (Junaidi)

Post a Comment for "Di PPK Pulau Rimau, Kapolres Banyuasin Pantau Pleno Terbuka Berjalan Aman "