ASAHAN-IDN.id-.Ucok Budiman Damanik kembali bersilaturahmi dengan masyarakat Asahan, Kali ini bertempat di jalan Malik Ibrahim dan jalan Wiliam Iskandar Kota Kisaran. Adapun maksud kedatangan bang Ucok untuk berdialog dan memperkenalkan program memajukan ekonomi Pertanian di Asahan. Senin (25/09)
Pertemuan hangat yang di laksanakan di salah satu rumah warga kisaran ini sekalian melihat pemasangan baliho Bang Ucok yang dipasang secara sukarela oleh warga Kisaran. Ada dua tempat pemasangan baliho yaitu di jalan Wiliam Iskandar dan di jalan Setia Budi Kisaran.
Bang Ucok Budiman Damanik mengucapkan Terima Kasih atas dukungan warga Kisaran atas perhatian dan sumbangsihnya bagi pencalonan dirinya untuk menjadi anggota DPR RI nanti.
Perlu diketahui bahwa Putra Sumut yang satu ini gerilya berkeliling di dapilnya untuk menyerap aspirasi masyarakat yang akan diperjuangkannya dan memberikan masukan bagaimana meningkatkan ekonomi masyarakat Asahan dari sektor pertanian. " Apabila masayarakat mengamanahkan kepercayaan kepada saya khususnua dapil Sumut III, saya akan fokus untuk meningkatkan perekonomian masyarakat Asahan khususnya dari sektor pertanian," ucapnya.
Lebih lanjut Ucok Budiman Damanik mengatakan bahwa dirinya memakai hati dan berjanji kepada dirinya sendiri yang tak akan menghianati dalam menjalankan aspirasi masyarakat.
" Saya mohon doa dan dukungan masyarakt Asahan untuk memilih saya dengan semangat kebersamaan dan Spirit Sahabat Petani untuk Mo Urut 7 Dapil Sumut III Partai Gerindra DPR RI, " Ajaknya (Adi).
Post a Comment for "Bang Ucok Budiman Damanik ajak Masyarakat Asahan Tingkatkan Perekonomian Dari Sektor Pertanian"